Friday, September 27, 2019

Warna untuk Psikologi Anak

Warna memang tidak pernah lepas dari dunia interior, apalagi untuk anak-anak. Selain menarik untuk dipandang mata, ternyata warna juga bisa mempengaruhi psikologis anak lho! Seperti apa warna yang cocok untuk psikologi anak? Yuk sobat kita perhatikan:
Merah
(Kid Bedroom with Red Color. Source: by Leony)Warna merah merupakan representasi dari amarah, rasa bahaya, passion dan kehangatan. Warna merah ini memiliki kemampuan untuk merangsang serta dapat meningkatkan denyut jantung dan memberikan energi pada tubuh.
Namun bila warna cat kamar anak menggunakan terlalu banyak warna merah, maka dapat mendorong perilaku agresif dan mengurangi rasa fokus pada anak. Warna merah bagus sebagai aksen saja, jangan sebagai cat dominan. Kalau tipe anaknya sering gelisah, lebih baik hindari penggunaan warna ini ya!
 
Oranye
(Kid Bedroom with Orange Color. Sourcer: by Leony)Oranye merupakan warna yang terang, ceria dan juga ramah. Warna ini mampu meningkatkan komunikasi dan sosialisasi bagi anak-anak lho. Warna cat oranye ini akan membuat anak menjadi lebih kooperatif, ekstrovert, dan tampil lebih percaya diri tentunya.
Namun dibalik hal positif ini, tentunya jangan digunakan berlebihan ya. Ada efek sampingnya nih, kalua terlalu over bisa buat anak jadi merasa jengkel dan tidak ramah.
 
Kuning
(Kid Bedroom with Yellow Color. Source: by Leony)Warna kuning ini mampu membangun pikiran positif, optimis dan membuat jadi lebih energik lho. Selain itu juga bisa meningkatkan konsentrasi dan membuat ingatan memori anak-anak menjadi lebih baik.
Tapi kalau warna ini digunakan terlalu banyak, bisa membuat anak menjadi marah dan warna ini tidak cocok dipakai kalau si anak suka melawan jam tidur ya!
 
Hijau
(Kid Bedroom with Green Color. Source: by Leony)Warna hijau membuat anak menjadi lebih stabil dan memiliki daya tahan yang bagus. Tidak salah lagi, karena pada dasarnya warna hijau memberikan kita rasa tenang seperti berada di alam yang segar. Warna ini juga berdampak pada psikologi anak untuk meningkatkan kemampuan dan pemahaman membaca. Kalau anak suka beraktivitas di kamar, maka warna ini cocok untuk digunakan.
 
Biru
(Kid Bedroom with Blue Color. Source: by Leony)Biru merupakan warna yang memberikan ketenangan bagi semua orang, tak terkecuali untuk anak-anak. Warna biru pada kamar mampu membuat anak menjadi tenang dan lebih rileks.
Tapi jangan digunakan berlebihan juga, karena efek samping kebanyakan warna biru bukannya menenangkan tapi malah menekan lho. Untuk mengatasinya bisa kok diseimbangkan dnegan perpaduan antara warna biru dan kuning atau merah.
 
Pink
(Kid Bedroom with Pink Color. Source: by Leony)Warna pink merupakan symbol dari kasih sayang dan energi muda. Selain merupakan warna girly bagi anak perempuan, warna ini tentunya dapat menenangkan dan mendorong rasa empati dari sang anak. Penggunaan warna pink membuat anak menjadi lebih peduli dan penuh perhatian.
Penggunaannya tentu jangan over, karena bisa membuat anak menjadi sakit kepala dan bahkan merasa gugup.
 
Ungu
Terakhir warna ungu merupakan simbolisasi dari kemewahan. Namun untuk psikologis anak-anak, warna ini justru memberikan perhatian, kepekaan dan spiritualitas bagi diri mereka. Warna ini membantu di dalam membuat anak yang sedang stress atau sibuk beralih untuk mempertimbangkan pikiran dan perasaan orang lain.
(Kid Bedroom with Purple Color. Source: by Leony)Jangan sampai salah pilih warna untuk kamar tidur anak ya! Pahami dulu karakteristik si anak untuk tumbuh kembang yang lebih baik.
The post Warna untuk Psikologi Anak appeared first on Majalahasri.com.

The post Warna untuk Psikologi Anak appeared first on Digipro Indonesia.



source https://digipro.id/interior/warna-untuk-psikologi-anak/

Widy Jantiko

Author & Editor

Has laoreet percipitur ad. Vide interesset in mei, no his legimus verterem. Et nostrum imperdiet appellantur usu, mnesarchum referrentur id vim.

0 comments:

Post a Comment